Hello sobat, Ayoo siapa yang
tidak suka jajan! Pastinya suka kan, Apalagi sekarang ini sudah muncul beragam jajanan kekinian yang lagi
ngehits banget. Berbagai kreasi dan inovasi jajanan kuliner
tercipta sehingga menjadi jajanan yang populer.
Untungnya sekarang sudah banyak sekali tempat-tempat yang berjualan jajanan
jaman now. Jadi saat jalan-jalan ke taman, pasar, ataupun keliling mall pasti
kurang asik kalau enggak sambil menyantap camilan. Memangnya apa aja sih
jajajannya?
Berikut ini buat penggemar kuliner, inilah sederet jajanan jaman now yang
harus di coba. Yuk disimak!
Pisang Nugget
|
Image source: Foody.id |
Merasa bosan dengan jajanan yang itu-itu saja?
cobain nih salah satu jajanan yang saat ini sedang ngehits banget. Kreasi
jajanan yang satu ini memang sempat naik daun dan digemari oleh banyak orang
karena teksturnya yang lembut di dalam dan garing di luar. Ya, jajanan yang
manis dan gurih yang kini disebut pisang nugget ini memang menggoda. Dengan
bahan olahan utama pisang, siap-siap aja
jajanan ini akan memanjakan lidahmu disaat santai.
Dan untuk segi toppingnya
sendiri, Pisang Nugget ini terbilang cukup unik, karena
menyediakan banyak varian rasa seperti, cokelat, keju, taro, blueberry dan
lainnya, yang tentunya bisa membuat banyak orang bikin ketagihan.
Sostel
|
Image source: Youtube.com |
Yuk cobain makanan yang satu ini! Sostel atau sosis telor yaitu jajanan yang
mempunyai bahan dasar dari sosis dan telur ayam yang sedang naik daun dan
ngehitz saat ini. Sebenarnya, membuat makanan hits yang satu ini mudah
lho, hanya saja membutuhkan peralatan masak dengan mesin sostel yang bisa
dibilang harganya tak murah. Untuk mesin sostel isi 2, harganya sekitar Rp 350
ribu. Sementara untuk yang lebih besar yang isi 10, harganya mencapai Rp 1,6
juta.
Hmm.. tapi masih penasaran cara membuatnya? Jadi, telur ayamnya dikocok seperti
akan membuat telur pada biasanya. Kemudian, telur yang sudah dikocok-kocok diberi
bumbu penyedap rasa lengkap dengan sayuranya, lalu dimasukan ke dalam mesin
penggorengan yang sebelumnya sudah berisi sosis. Setelahnya, tunggu beberapa
saat sampai telurnya matang dan keluar memanjang seperti sosis. Jadilah
namannya Sostel alias sosis telor. Jangan lupa dicoba yaa!
Sate Taichan
|
Image source: Girlisme.com |
Sate taichan lagi naik daun banget apalagi di kalangan anak-anak muda.
Akhir-akhir ini banyak sekali penjual Sate Taichan yang menjamur di tengah
keramaian kota, terutama di tempat hangoutnya kalangan anak muda jaman now.
Dari namanya saja, mungkin banyak yang mengira sate ini berasal dari negara Korea
atau Jepang. Padahal sate taichan ini kreasi asli Indonesia, lho sobat.
Sate Taichan
sendiri adalah sate ayam yang dibakar tanpa kecap dan bumbu kacang. Sate
ayam ini sangat khas dengan bumbu sambal yang pedas. Selain pedas ciri khas
lain dari Sate Saichan adalah dari jam bukanya yang hanya disaat malam hari
saja. Jadi memang cocok banget untuk dijadikan tempat kongko sama teman-teman
sambil makan sate ini. Yuk cobain!
Bola Ubi Kopong
|
Image source: Nibble.id |
Ini adalah jajanan yang sudah ada sejak dulu, dan sekarang mendadak ngehits
di kalangan anak-anak sampai orang tua yaitu Bola ubi kopong. Bola ubi kopong
ini terbuat dari campuran ubi jalar kukus, tepung tapioka dan gula bubuk. Bola
ubi ini terasa manis dan renyah saat dimakan. Pastinya jajanan yang satu ini bikin
ketagihan, apalagi kalau ditambah taburan gula manis pasti rasanya lebih nikmat.
Thai Tea
|
Image source: Gotomalls.com |
Bukan hanya makanan saja, kini minuman pun hadir dalam banyak kreasi dan
inovasi, lho. Oh iyaa untuk minuman yang satu ini sedang hits dan digandrungi
anak-anak jaman now. Sampai sampai kedai yang menjual minuman Thai tea ini selalu
terlihat ramai pengunjungnya hingga harus rela mengantre untuk membelinya.
Bicara soal minuman Thai tea pastinya sudah tahu dong minuman ini asalnya
dari mana? Yaa benar, Sama seperti namanya Thai tea ini adalah varian teh yang
berasal dari Negara Thailand yang kini sudah mendunia dan bahkan sudah banyak
sekali peminatnya.
Tentunya minuman hits ini dapat dinikmati dalam sajian minuman panas
ataupun dingin, yang pastinya keduanya sama-sama nikmat. Minuman Thai tea
sendiri terbuat dari black tea, creamer dan susu, sehingga membuat rasa minuman
ini terasa makin sweet and creamy. Dan pastinya ada minuman Thai tea mempunyai banyak varian rasa,
seperti Thai Green Tea, Thai Chocolate Coffee dan lain sebagainya. Cepetan
cobain!
King Mango Thai
|
Image source: Pergikuliner.com |
Minuman yang berasal dari Negara Thailand ini memang lagi booming
banget di Indonesia, khususnya di kota-kota besar. Minuman ini semakin ngetrend
karena diklaim sangat menyehatkan, rendah lemak, dan pastinya cukup
mengenyangkan.
King Mango Thai adalah minuman jus mangga yang dikombinasikan dengan
berbagai bahan lainnya, seperti es serut, whipped cream dan yogurt sehingga
dapat menimbulkan sensasi rasa berbeda ketika menikmatinya. Kamu harus coba
nih!
Es Kepal Milo
|
Image source: Hargajoss.com |
Jajanan es yang satu ini lagi
ngehits banget nih. Namanya yaitu Es Kepal Milo Viral, jajanan ini katanya sih
viral dari Malaysia yang kemudian menjadi viral di Indonesia. Sesuai dengan namanya,
es ini memang menggunakan Milo yaitu merk susu cokelat ternama sebagai bahan
utamanya.
Karena makin banyak orang yang penasaran dengan jajanan hits satu ini, para
pedagang Es Kepal Milo Viral pun mulai menjamur ditengah keramaian. Jajanan ini
sebenarnya hanyalah es serut yang disiram susu cokelat Milo kental manis dan
diberi toping kacang, oreo, choco chips, meises, keju, dan sereal Milo lainya.
Namun, itulah yang membuat es ini menjadi terasa segar dan nikmat.
Itulah jajanan yang kekinian yang ngehits banget di jaman now ini, kamu sudah
cobain yang mana saja nih? Jajanan mana yang jadi paling disukai? Pastinya enak
semuanya kan.
thank nice infonya sangat menarik, silahkan kujungi balik website kami http://bit.ly/2ymiW42
BalasHapus